(0362) 21985
bagumumsetdabuleleng@gmail.com
Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Buleleng

Penjabat Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana mengadakan kegiatan ramah tamah dengan seluruh Perbekel se-Kabupaten Buleleng.

Admin umumsetda | 16 Februari 2025 | 46 kali

Penjabat Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana mengadakan kegiatan ramah tamah dengan seluruh Perbekel se-Kabupaten Buleleng. Kegiatan dilakukan di Rumah Jabatan Bupati Buleleng, Minggu (16/2).
Dalam kegiatan ini, Penjabat Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana menyampaikan terimakasih atas kerjasama baik yang telah terjalin dengan para perbekel di Kabupaten Buleleng.
Seraya menyampaikan salam berpamitan, Lihadnyana meminta maaf atas segala harapan yang belum terpenuhi maupun perbuatan yang tidak berkenan selama 2,5 tahun ditugaskan menjadi Kepala Daerah di Kabupaten Buleleng. Ia mengharapkan hubungan baik tetap terjalin di masa mendatang.
Perwakilan perbekel menyampaikan terimakasih atas segala yang dilakukan PJ Bupati Buleleng dalam masa tugasnya. Banyak fasilitas publik desa yang telah diperbaiki. Hal penting lainnya adalah semenjak kepemimpinan Ketut Lihadnyana, gaji Perbekel dan perangkat desa bisa diterima sejak bulan Januari di tahun anggaran baru.