Bayi dengan kelainan lahir di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Buleleng. Kelainan yang diidap bayi asal Desa Pangkungparuk, Kecamatan Seririt termasuk yang multiple atau kelainan yang banyak. Para dokter spesialis pun berkonsultasi untuk tindak lanjut dari kelahiran bayi ini.
Hal tersebut terungkap saat Wakil Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG saat menjenguk bayi yang lahir dengan kelainan multiple tersebut di Ruang NICU, RSUD Buleleng, Senin (23/9).
Ditemui usai menjenguk, Wabup Sutjidra menjelaskan kelainan multiple adalah kelainan bawaan yang banyak saat bayi tersebut dilahirkan. Setelah dievaluasi, tim dokter yang terdiri dari beberapa speasialis sepakat untuk melakukan konsultasi kembali untuk menangani kasus kelahiran ini. Ada banyak kelainan bawaan yang diidap bayi ini seperti kelainan pada tangan, kaki, perut dan liver. “Kasus ini sangat langka terjadi,” jelasnya.