Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur (NTT) mengunjungi Kabupaten Buleleng. Kunjungan kerja ini terdiri dari para anggota Dewan se-Kabupaten Sumba Barat Daya berserta Sekertaris Dewan (Setwan) Kabupaten Sumba Barat Daya. Untuk diketahui, kunjungan ini dilakukan untuk mempelajari pengembangan kepariwisataan di Pulau Bali khususnya di Kabupaten Buleleng.
Rombongan yang dipimpin oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)Kabupaten Sumba Barat Daya, Rudolf Radu Holo ini diterima langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, Ir. Nyoman Sutrisna,MM mewakili Bupati Buleleng, bertempat di ruang Unit IV Sekretariat Daerah Kabupaten Buleleng, Senin (16/12).
Ketua DPRD Sumba Barat Daya, Rudolf Radu Holo menjelaskan kunjungan kerja ini bertujuan untuk mempelajari pengembangan potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Buleleng. Selain itu, manajemen kepariwisataan juga dipelajari untuk bisa diterapkan nantinya di Kabupaten Sumba Barat Daya. Selama ini, ada banyak seni dan budaya tradisional yang juga berkembang di Kabupaten Sumba Barat Daya.