Lovina Festival (Lovfest) ke-8 Tahun 2019 yang dirangkaikan dengan Wonderfull Sail to Indonesia kembali digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng, melalui Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng. Event ini bertujuan untuk meningkatkan jumlah wisatawan domestik maupun mancanegara yang datang ke Bumi Panji Sakti, serta mengembangkan segala potensi yang ada, baik dari sektor pariwisata, seni, budaya dan wisata bahari.
Hal tersebut diungkapkan Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST usai mendampingi Wakil Ketua Tim Percepatan Pengembangan Wisata Bahari, Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Republik Indonesia, Asep Djembar Muhammad yang mebuka secara resmi gelaran Lovfest 2019 ditandai dengan pemukulan gong perdamaian dan pelepasan burung, bertempat di kawasan Pantai Binaria Lovina, Desa Kalibukbuk, Kecamatan Buleleng, Jumat (27/9).
Usai pelaksanaan seremonial pembukaan Lovfest 2019, Bupati Agus Suradnyana mengatakan upaya pengembangan dari berbagai potensi yang ada di Buleleng dilakukan secara paralel dan terintegrasi, diantaranya festival, aksesibilitas, hingga pengembangan culture atau budaya, dan etika di kalangan masyarakat berkembang sangat baik saat ini. Hampir seluruh masyarakat di Buleleng berlomba-lomba untuk mengedepankan kebudayaannya melalui pentas seni yang diselenggarakan dimulai dari masing-masing Banjar, Desa hingga Kecamatan. ”Sehingga ada kebanggaan tersendiri untuk memperlihatkan kepada wisatawan bahwa Buleleng memiliki budaya yang sangat kuat, tidak kalah dengan daerah Bali Selatan,” ujarnya.