(0362) 21985
bagumumsetdabuleleng@gmail.com
Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Buleleng

Sosialisasi Dana Transfer ke Desa 2020 Bagi Para Perbekel Terpilih

Admin umumsetda | 21 November 2019 | 185 kali

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD)  Buleleng menggelar sosialisasi Dana Transfer ke Desa. Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah perbekel terpilih pada 79 desa dari sejumlah desa yang masih melaksanakan Pemilihan Kepala Desa di Buleleng bertempat di Gedung Laksmi Graha, Jumat (21/11).

Sosialisasi ini diberikan untuk menyampaikan kebijakan pengalokasian, pelaksanaan dan pengawasan Dana Transfer Desa Tahun 2020 kepada seluruh Desa di Kabupaten Buleleng. Mengingat kemampuan anggaran keuangan yang cukup besar dimiliki oleh desa saat ini, utamanya dari sumber Dana Transfer ke Desa.  
 
Guna mempersiapkan hal tersebut, Asisten Administrasi Umum Setda Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M.Pd sebelum membuka sosialisasi mengatakan bahwa perlu dilakukan perencanaan program kegiatan dan belanja desa secara cermat sesuai dengan permasalahan, kebutuhan, potensi desa dan kebijakan-kebijakan terkait dengan penggunaan dana transfer tersebut.
 
“Dalam mewujudkan tujuan pembangunan desa, sangat dibutuhkan pula penyusunan perencanaan kebijakan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) yang selaras dengan kebijkan perencanaan pembangunan daerah Kabupaten Buleleng,” tuturnya.