(0362) 21985
bagumumsetdabuleleng@gmail.com
Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Buleleng

Wabup Buleleng Pimpin Apel Gelar Pasukan Penerapan Disiplin Protokol Kesehatan

Admin umumsetda | 07 September 2020 | 202 kali

Wakil Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG memimpin Apel Gelar Pasukan dalam rangka pelaksanaan operasi gabungan serentak Se-Bali dalam penegakan Peraturan Gubernur Bali No. 46 tahun 2020 dan Peraturan Bupati Buleleng No. 41 tahun 2020 sebagai upaya pencegahan dan pengendalian Corona Virus Disease di Taman Kota Singaraja, Senin 7 September 2020.
 
Kedua peraturan tersebut berkaitan dengan penerapan disiplin dan penegakan hukum Protokol Kesehatan khusunya dalam penggunaan masker bagi masyarakat ataupun perseorangan serta penyediaan sarana pencegahan Covid-19 bagi pelaku usaha, pengelola, penyelenggara atau penanggung jawab tempat dan fasilitas umum. 
 
Di turunkannya pergub dan perbup ini akibat masih ditemukannya sejumlah masyarakat yang belum disiplin dalam menerapakan protokol kesehatan khususnya dalam penggunaan masker masih sangat kurang.
 
“Kita pahami bersama, kunci penanganan, pencegahan dan penanggulangan Covid-19 adalah dengan 3M dan salah satu kuncinya adalah dengan menggunakan masker,” ungkap Sutjidra.
 
Dengan memakai masker akan memberikan sejumlah manfaat agar terhindar dari infeksi Covid-19 dan dengan memakai masker pula yang terinfeksi tidak dapat menularkan virus. “Semoga masyarakat akan sadar, dengan menggunakan masker adalah sebuah kewajiban yang harus ditanamkan oleh smua masyarakat dalam rangka menuju kehidupan era baru ini,” tambahnya.
 
Semantara itu, Kasat Pol – PP Buleleng Drs. Putu Artawan menjelaskan bahwa selama ini kurang lebih selama enam bulan Pemkab Buleleng melalui Satuan Polisi Pamong Praja dan melibatkan instansi baik TNI-Polri, pemerintah desa serta desa adat telah melakukan sosialisasi, pembinaan dan pengawasan pelaksanaan protokol kesehatan. “Tetapi, tingkat kedisiplinan dan kepatuhan masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan masih belum optimal,” tuturnya.